-->

Penjelasan Item di Pokemon Go

Inilah daftar lengkap Item yang bisa kamu dapatkan di Pokemon Go pada level trainer berbeda. Berikut juga penjelasan lengkap mengenai fungsi dan cara tepat menggunakannya.
Ada banyak sekali Item atau barang yang bisa digunakan untuk menunjang permainan di Pokemon Go. Setiap Item tersebut juga mempunyai kegunaan yang berbeda-beda. Beberapa item bisa didapatkan dengan mudah hanya dengan mampir ke Pokestop, akan tetapi ada juga yang harus menaikkan level trainer terlebih dahulu untuk mendapatkannya. Pokestop ditandai dengan ikon warna biru muda di Map, untuk mendapatkan item dari Pokestop, cukup tekan Pokestop tersebut dan putar lingkaran bergambarkan lokasi Pokestop tersebut.
Penjelasan Lengkap Item di Pokemon Go

Karena banyaknya item yang mungkin nantinya terus bertambah, untuk itulah dibutuhkan Penjelasan Item di Pokemon Go. Sebenarnya sudah dijelaskan dalam game, akan tetapi disini saya akan lebih memperjelasnya.


Penjelasan Lengkap Item di Pokemon Go


Bag Upgrade
Digunakan untuk menambah jumlah item yang bisa kalian tampung di tas. Setiap kalian membelinya di Shop seharga 200 koin, jumlah item yang bisa kalian bawa akan bertambah 50 buah, dari 350 menjadi 400 dan seterusnya.

Camera (Kamera)
Kalian dapat memoto Pokemon yang akan kalian tangkap dengan kamera ini. Semisal saat kalian bertemu pokemon langka dan ingin mengabadikannya terlebih dahulu, kalian bisa menggunakan item ini ketika sedang menangkap pokemon tersebut dengan cara menekan gambar kamera di samping kanan layar smartphone-mu.

Egg Incubator
Alat untuk Menetaskan Telur Pokemon. Cara menggunakan sangat mudah, tekan gambar Pokeball yang terletak dibagian bawah tengah layar, kemudian pilih Pokemon, setelah muncul banyak Pokemon, geser layar ke kanan atau tekan tulisan Egg dibagian atas layar. Terakhir pilih telur pokemon yang ingin ditetaskan dan mulai inkubasi.

Untuk menetaskannya, kalian harus berjalan sesuai jarak yang diperintahkan.

Normal Pokeball
Bola yang digunakan untuk menangkap kebanyakan Pokemon di Pokemon Go. Pokeball sudah didapatkan saat awal pertama kali bermain.

Great Ball
Jika digunakan, presentase kesempatan menangkap Pokemon lebih besar daripada normal Pokeball. Great Ball bisa didapatkan saat trainer mencapai level 12.

Ultra Ball
Jika digunakan, kesempatan menangkap Pokemon bisa lebih besar dan efektif daripada normal Pokeball dan great Ball. Ultra Ball bisa didapatkan saat trainer mencapai level 20.

Master Ball
Master Ball tidak pernah gagal jika digunakan untuk menangkap Pokemon. Oleh karena itu, Master Ball sangat cocok digunakan untuk menangkap pokemon Legendaris seperti Zapdos, Articuno, Moltres, ataupun Mewtwo.

Namun sampai saat ini, belum ada informasi yang detail terkait item ini di Pokemon Go. Sampai level trainer 30 pun, kalian belum bisa mendapatkan item yang satu ini.

Catatan: Untuk mengganti bola yang digunakan, cukup tekan gambar tas saat kalian sedang menangkap pokemon, kemudian pilih bola yang ingin kalian gunakan.

Incense
Incense digunakan untuk menarik Pokemon menuju Lokasi mu selama 30 menit. Cara terbaik menggunakan item yang satu ini adalah dengan berjalan bukan hanya diam. Tapi sangat efektif untuk menarik Pokemon langka jika digunakan dekat pokestop yang sedang di lure.

Cara menggunakan, tekan gambar Pokeball yang terletak dibagian bawah tengah layar, kemudian pilih Item, Pilih Incense.

Jika kalian menggunakan item ini, karakter kalian akan dikelilingi aura berwarna pink keunguan.

Lucky Egg
Digunakan untuk menggandakan Exp yang didapatkan selama 30 menit. Jadi item ini bukan telur Pokemon ya.

Untuk Menggunakan, tekan gambar Pokeball yang terletak dibagian bawah tengah layar, kemudian pilih Item, Pilih Lucky Egg.

Lure Modules
Digunakan untuk menarik Pokemon menuju ke Pokestop selama 30 menit. Kalian hanya perlu diam di sekitar area Pokestop dan Pokemon akan muncul dengan sendirinya.

Cara Menggunakan cukup mudah, Kalian hanya perlu ke Pokestop, tekan Pokestop tersebut, kemudian tekan ruang kosong berbentuk seperti persegi panjang diatas gambar lokasi, setelah itu pasang Lure Module.

Jika kalian/pemain lain menggunakan Lure Module, ditandai dengan munculnya daun-daun berwarna pink disekitar Pokestop. Semua pemain disekitar bisa merasakan efeknya.

Potion
Menambah 20 Poin HP Pokemon.

Super Potion
Menambah 50 poin HP Pokemon.

Hyper Potion
Menambah 200 poin HP Pokemon.

Max Potion
Menambah HP Pokemon sampai maksimal. Bisa didapat saat trainer mencapai level 25.

Catatan: Potion hanya dibutuhkan ketika kalian bermain Gym.

Pokemon Egg(Telur Pokemon)
Telur Pokemon bisa kalian tetaskan menjadi Pokemon secara random dengan bantuan Egg Incubator. Ada 3 jenis telur yang berbeda yang bisa kalian dapatkan yaitu telur 2 km, 5 km, dan 10 km. Semakin jauh jaraknya, semakin bagus pokemon yang akan didapatkan.

Poke Coin
Digunakan untuk membeli item pada fitur Shop, kalian bisa mendapatkan koin secara Gratis lewat bermain Gym atau membeli saldo Google Play, kemudian membeli koin tersebut di Shop.

Pokemon Storage Upgrade
Menambah jumlah Pokemon yang bisa kalian tampung sebanyak 50 ekor, jadi semisal kalian hanya bisa nemampung 250, jika membeli item ini di Shop seharga 200 koin, jumlah Pokemon yang bisa kalian tampung menjadi 300 ekor.

Razz Berry
Memudahkanmu untuk menjinakkan dan menangkap Pokemon. Intinya biar Pokemon tidak mudah kabur saat ditangkap.

Cara Menggunakannya, Ketika sedang menangkap Pokemon, tekan gambar tas disebelah kanan layar smartphone-mu, kemudian pilih Razz Berry, tekan lagi untuk melemparkannya ke Pokemon yang akan ditangkap.

Jika sukses digunakan, Pokemon akan mengeluarkan Love.

Revive
Menghidupkam kembali dan menambah 50% HP Pokemon yang telah dikalahkan(Hp mencapai 0 Poin) saat digunakan bertarung di Gym.

Max Revive
Menghidupkam kembali dan menambah 100% HP Pokemon yang telah dikalahkan(Hp mencapai 0 Poin) saat digunakan bertarung di Gym. Bisa didapat saat trainer mencapai level 30.

Itulah Penjelasan Item di Pokemon Go untuk saat ini, mungkin kedepannya akan ada banyak item baru yang akan di-update oleh Niantic. Jadi kita tunggu saja update terbarunya. Sekian, Terima kasih.

Baca Juga: Cara Evolusi Eevee di Pokemon Go

Anda mungkin menyukai postingan ini

Komentar telah ditutup dan disembunyikan karena masalah web vitals. Bila kamu punya pertanyaan, silakan kirim pesan melalui email atau halaman kontak.