-->

Arti 'Riririri' atau 'Ririri' yang Lagi Viral di TikTok

Apa arti "ririririri" dalam bahasa gaul yang lagi viral di TikTok? Ini adalah hasil temuan dan penjelasan saya.

Saat tulisan ini ditulis, ada fenomena yang sangat aneh sedang melanda platform media sosial TikTok. Kebanyakan pengguna TikTok saat ini pada dasarnya sedang kebingungan dengan arti, terjemahan, dan misteri bahasa "riririri".

Terkadang variasi komennya tidak hanya saklek 4 huruf "ri", akan tetapi bisa jadi "ririri", "ririririri", "riririririri" dan seterusnya.

Arti 'Ririririri' dalam bahasa Gaul di TikTok

"Apa itu arti "ririririri" sebenarnya? Apakah "riririri" adalah bahasa gaul atau bahasa dari planet lain?

Tanya saya dan mungkin kamu juga begitu saat pertama kali mengetahuinya.

Akhirnya saya yang kurang kerjaan dan penasaran pun mengulik tentang fenomena aneh ini. Berikut adalah hasil yang saya dapatkan...

Arti Komen 'Ririririri' di TikTok

Hasilnya temuannya ternyata cukup mengejutkan. Apapun kata yang terkait dengan "riririri" bila diterjemahkan dengan fitur TikTok artinya bisa menjadi beragam dan berbeda-beda. Beberapa artinya bahkan akan menjadi sangat aneh.

Nggak percaya?

Silakan coba untuk menerjemahkan komen-komen "ririri", "riririri" atau terkait itu di sebuah video di TikTok. Lihatlah sendiri hasil terjemahannya.

Setiap pengguna yang berkomentar terkait kata itu, lalu komennya kamu terjemahkan, artinya bisa berbeda antara satu dengan lainnya. Unik dan menarik sekali sebenarnya jika dipikir-pikir lagi.

Ya meskipun terjemahannya pun sangatlah tidak wajar, dan cukup menyeramkan jika dibaca dalam bahasa Indonesia. Misalnya beberapa arti "riririri" yang saya coba terjemahkan sendiri, kata-kata itu diartikan menjadi: 

  • itu menangis
  • itu berteriak
  • itu adalah seruan minta tolong
  • itu mimpi yang jadi kenyataan
  • itu berdiri
  • itu hanya masalah waktu
  • ini sudah berakhir
  • tangisan dan dukacita. 
  • dan lain-lain

Arti 'Riririri' yang lagi viral di TikTok

Kemungkinan besar, kamu akan kesulitan mendapatkan penjelasan secara rinci tentang arti dari bahasa 'ririri', atau 'ririririri meaning' ini di Google. Sedikit petunjuknya, mungkin bisa kamu dapatkan dari Google Translate.  

Arti 'Riririri' Menurut Google Translate

Google Translate sebenarnya tidak memberikan banyak arti terkait kata itu dalam bahasa Indonesia. Malah artinya sama kayak yang kamu ketikkan. Namun, ia bisa mengidentifikasi bahwa kata-katanya terdeteksi sebagai bahasa apa dan berasal dari mana.

Jika kamu mengetikkan kata "riririri" di Google Translate, maka akan terdeteksi sebagai bahasa Maori. Bahasa Maori adalah bahasa yang hampir punah, berasal dari salah satu suku tua di Selandia Baru.

Jika kamu mengetikkan dengan kata "iririri", maka yang akan terdeteksi adalah bahasa Shona atau Xhosa, salah satu bahasa asli dan resmi dari negara Zimbabwe serta Afrika Selatan.

Arti 'Riri' Menurut Situs Wordhippo.com

Penelusuran saya berlanjut sampai menemukan situs ini. Jadi sekalian saja saya masukkan di sini. Arti 'riri' dalam bahasa Maori menurut situs tersebut adalah kata yang merujuk pada ekspresi kemarahan, kekesalan, amukan, pertengkaran, dan sejenisnya.

Jadi, apakah terjemahan "ririririri" yang kamu temukan di TikTok masih berkaitan dengan artinya menurut situs tersebut?

Atau...

Apakah ini merupakan sebuah eror/bug/glitch dari TikTok sendiri yang menyebabkan terjemahannya jadi nggak akurat dan ngaco?

Selain pengejaan katanya yang nggak bener, dugaan saya sih emang fitur terjemahan TikTok saja yang ngaco.

Arti dan Asal Usul 'Ririri' dalam Meme

Kata 'ririri' berasal dari lirik lagu The Lion Sleeps Tonight yang dinyanyikan oleh grup musik The Tokens. Potongan liriknya sebenarnya "a-wee", namun nadanya terdengar atau diplesetkan menjadi "ririri" oleh pendengarnya.

Lagu aslinya ditulis dan direkam oleh Solomon Linda dengan judul "Mbube" untuk perusahaan rekaman Gallo Afrika Selatan. 

Sebelum akhirnya menjadi sangat populer ketika diadaptasi dan di-cover dalam bahasa Inggris oleh banyak artis pop dan grup musik kenamaan pada masanya. Dan menjadi OST. animasi The Lion King.

Dalam era modern saat ini, nadanya ini biasanya digunakan di video meme ketika seseorang hendak mengalami kesialan atau kecelakaan yang bisa berakibat fatal. Dalam situasi singa yang masuk ke mobil misalnya.

Ah tak terasa, sudah banyak informasi yang saya kumpulkan jadi satu. Saya sudahi saja penelusuran saya di sini.

Begitulah Arti Komen 'Riririri' di TikTok. Jika kamu memiliki informasi tambahan yang lebih menarik, silakan berkomentar di bawah ya. Semoga tulisan singkat ini bisa memberi kamu sedikit wawasan. Terima kasih sudah membaca!

Baca juga: Arti Emoji '👉👈' Dua Jari Telunjuk Saling Bertemu di TikTok

Anda mungkin menyukai postingan ini

Komentar telah ditutup dan disembunyikan karena masalah web vitals. Bila kamu punya pertanyaan, silakan kirim pesan melalui email atau halaman kontak.